indriazel syaputri. HUBUNGAN AKTIVITAS FISIK DAN POLA MAKAN TERHADAP INDEKS MASSA TUBUH PADA MAHASISWA KEDOKTERAN UNSYIAH. Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala, 2014

Abstrak

Latar belakang : berat badan berlebih dan obesitas menimbulkan berbagai masalah kesehatan kronik. risiko tersebut meningkat seiring dengan peningkatan indeks massa tubuh. akhir-akhir ini banyak diteliti mengenai keterkaitan indeks massa tubuh dengan pola makan dan aktivitas fisik. hasil penelitian menunjukkan indeks massa tubuh dipengaruhi oleh kelebihan konsumsi makanan yang bersumber energi yang tinggi, seperti kelebihan karbohidrat dan lemak, tanpa diikuti aktivitas yang cukup. metode: dilakukan penelitian cross sectional pada 89 mahasiswa fakultas kedokteran unsyiah, 31 orang angkatan 2008, 28 orang angkatan 2009 dan 30 orang angkatan 2010. pengambilan sampel dilakukan dari bulan september – desember 2011. dilakukan pengukuran tinggi badan, berat badan dan pengisian kuesioner pola makan dan aktivitas fisik. hasil: sampel yang memiliki indeks massa tubuh berlebih (overweight dan obesitas) lebih banyak memiliki pola

Baca Juga : HUBUNGAN STATUS GIZI, AKTIVITAS FISIK DAN KUALITAS TIDUR DENGAN INDEKS PRESTASI MAHASISWA PROGRAM STUDI SARJANA KEDOKTERAN FAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS SYIAH KUALA DARUSSALAM BANDA ACEH (Thifla Farhani, 2015) ,

Baca Juga : HUBUNGAN ANTARA MEROKOK DENGAN INDEKS MASSA TUBUH PADA MAHASISWA PROGRAM STUDI PENDIDIKAN DOKTER UNIVERSITAS SYIAH KUALA (SANDO P MALAU, 2017) ,

makan yang buruk daripada mahasiswa yang memiliki imt normoweight. kemudian didapatkan sampel yang memiliki imt overweight dan obese lebih banyak memiliki aktivitas fisik ringan yaitu 35 orang (76.1%) kemudian aktivitas fisik sedang 21 orang (23.6%). hasil penelitian analisis bivariat menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara indeks massa tubuh dengan pola makan (p=0.012). namun, analisis bivariat antara indeks massa tubuh dengan aktivitas fisik tidak didapatkan hubungan yang signifikan (p=0.710). kesimpulan: terdapat hubungan antara indeks massa tubuh dengan pola makan pada penelitian ini. tetapi tidak didapatkan hubungan antara indeks massa tubuh dengan aktivitas fisik pada penelitian ini. kata kunci: indeks massa tubuh, aktivitas fisik, pola makan dan

Tulisan yang relevan

HUBUNGAN INDEKS MASSA TUBUH DENGAN KATARAK SENILIS DI BLUD RSUD DR. ZAINOEL ABIDINBANDA ACEH (Umi Salamah Siregar, 2015) ,

HUBUNGAN BODY IMAGE TERHADAP STATUS GIZI DAN AKTIVITAS FISIK PADA SISWA SISWI DI SMA BANDA ACEH DAN ACEH BESAR. (Cut Nabela Maracilu, 2016) ,

HUBUNGAN POLA MAKAN DAN AKTIVITAS FISIK DENGAN HIPERTENSI DI POLIKLINIK PENYAKIT DALAM RUMAH SAKIT UMUM DR. ZAINOEL ABIDIN BANDA ACEH (DENNY ANDREA, 2014) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi