Khairunnisa. PERHITUNGAN POTENTIAL RESOURCES HIDROKARBON DENGAN MENGGUNAKAN METODE VOLUMETRIK BERDASARKAN ATRIBUT SEISMIK AMPLITUDO PADA RESERVOAR UK-28 A,SUMUR "UK" DI LAPANGAN E-OFFSHORE, CEKUNGAN JAWA BARAT UTARA. Banda Aceh : Fakultas Teknik Universitas Syiah Kuala, 2019

Abstrak

Perhitungan potential resources hidrokarbon yang dilakukan pada reservoar uk-28 a, sumur uk, lapangan e-offshore dengan tujuan menghitung tingkat potential resources pada sumur uk-28 a dengan menggunakan metode volumetrik. nilai gas recoverable resources dihitung untuk menentukan tingkat keekonomian gas pada reservoar uk-28 berdasarkan standar cut off cadangan reservoar phe onwj. parameter-parameter petrofisika yang digunakan untuk menghitung potential resources dalam metode volumetrik adalah nilai bulk rock volume (brv), porositas, saturasi air dan faktor volume formasi hidrokarbon (boi). berdasarkan data log yang ada diketahui bahwa litologi yang berkembang pada daerah penelitian yaitu batu pasir dan batu serpih (shaly-sand). hasil interpretasi seismik menunjukkan bahwa terdapat jalur migrasi (migration pathways) sistem cipunegara-15 berupa sesar yang berarah utara-selatan dengan trap styles adalah faulted anticline. pemetaan persebaran batu pasir reservoar pada sumur uk dilakukan