Irda Rahayu. EFEK EKSTRAK RUMPUT LAUT (GRACILARIA VERRUCOSA) TERHADAP FREKUENSI SEL INFLAMASI MUKOSA MULUT TIKUS PUTIH (RATTUS NORVEGICUS) YANG DIPAPARKAN CANDIDA ALBICANS ISOLAT PEROKOK. Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala, 2019

Abstrak

Abstrak nama : irda rahayu fakultas : kedokteran gigi program studi : pendidikan dokter gigi judul : efek ekstrak rumput laut (gracilaria verrucosa) terhadap frekuensi sel inflamasi mukosa mulut tikus putih (rattus norvegicus) yang dipaparkan candida albicans isolat perokok candida albicans merupakan mikroflora normal rongga mulut yang dapat menyebabkan kandidiasis oral. rumput laut (gracilaria verrucosa) adalah tanaman herbal yang mengandung senyawa antijamur seperti tannin, steroid, dan terpenoid. penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek ekstrak g. verrucosa terhadap frekuensi sel inflamasi mukosa mulut tikus putih setelah dipaparkan c. albicans isolat perokok secara histopatologi. penelitian yang bersifat eksperimental laboratoris dengan desain post test only control group ini dibagi menjadi tiga kelompok yaitu, kelompok kontrol positif (diaplikasikan larutan flukonazol 50µg/ml), kelompok kontrol negatif (diaplikasikan akuades) dan kelompok perlakuan

Baca Juga : PROFIL SEL EPITEL MUKOSA BUKAL DAN LIDAH TIKUS PUTIH (RATTUS NORVEGICUS) YANG DIPAPARKAN CANDIDA ALBICANS ISOLAT PEROKOK SETELAH DIBERIKAN EKSTRAK RUMPUT LAUT (GRACILARIA VERRUCOSA) (Aswatun Husna, 2018) ,

Baca Juga : UJI INTENSITAS ADHESI CANDIDA ALBICANS ISOLAT PEROKOK SESUDAH PAPARAN EKSTRAK RUMPUT LAUT GRACILARIA VERRUCOSA (SARAH FAJRINA, 2018) ,

kan ekstrak g. verrucosa) masing-masing terdiri dari 2 ekor tikus. satu ekor tikus dari setiap kelompok dieutanasia pada hari ke-7 dan hari ke-14 lalu dibuat sediaan histologis untuk dilakukan pengamatan dan penghitungan frekuensi sel inflamasi. hasil penghitungan pada h0 menunjukkan frekuensi neutrofil (13,2 sel). pada hari ke-7 tidak lagi ditemukan neutrofil, namun terlihat frekuensi sel limfosit kelompok kontrol negatif (31,2 sel), kelompok kontrol positif (18,4 sel), kelompok perlakuan (20,6 sel), sedangkan frekuensi sel monosit hari ke-7 kelompok kontrol negatif (35,6 sel), kelompok kontrol positif (18,8 sel), kelompok perlakuan (22 sel). pada hari ke-14 frekuensi sel limfosit kelompok kontrol negatif (52,6 sel), kelompok kontrol positif (4,4 sel), kelompok perlakuan (5,6 sel), sedangkan frekuensi sel monosit pada hari ke-14 kelompok kontrol negatif (54 sel), kelompok kontrol positif (3,4 sel), kelompok perlakuan (4,6 sel). disimpulkan bahwa ekstrak g. verrucosa mampu memodulasi frekuensi sel inflamasi pada mukosa mulut tikus putih terhadap paparan c. albicans isolat perokok secara histopatologi. kata kunci : candida albicans, sel inflamasi, gracilaria verrucosa,

Tulisan yang relevan

POTENSI EKSTRAK RUMPUT LAUT GRACILARIA VERRUCOSA DALAM MENGHAMBAT PRODUKSI ENZIM PHOSPHOLIPASE CANDIDA ALBICANS ISOLAT PEROKOK (MUHAMMAD MAS UD H, 2018) ,

ANALISIS DAYA INTERAKSI EKSTRAK RUMPUT LAUT GRACILARIA VERRUCOSA TERHADAP CANDIDA ALBICANS ISOLAT PEROKOK (ROSLINA, 2018) ,

EFEK EKSTRAK GRACILARIA VERRUCOSA TERHADAP AKTIVITAS HIDROFOBISITAS CANDIDA ALBICANS ISOLAT PEROKOK (SHITI ALYA FATHIRAH, 2018) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi