Aulia Fitri. HUBUNGAN MULTIPLE INTELLIGENCE DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 3 BANDA ACEH TAHUN PELAJARAN 2016/2017. Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala, 2017

Abstrak

Kecerdasan mempengaruhi keberhasilan siswa dalam belajar. umumnya orang menganggap kecerdasan iq (intelligence quotient) adalah satu-satunya kecerdasan yang mempengaruhi hasil belajar matematika siswa. ternyata ada kecerdasan lain yang memiliki urgensi yang berbeda-beda terhadap perkembangan kognitif siswa dan terkait dengan keberhasilan siswa dalam belajar matematika. kecerdasan ini dikenal dengan istilah multiple intelligence. adapun multiple intelligence terbagi menjadi kecerdasan linguistik, kecerdasan logis-matematis, kecerdasan spasial-visual, kecerdasan kinestetis, kecerdasan musikal, kecerdasan interpersonal, kecerdasan intrapersonal dan kecerdasan naturalistik. tujuan penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui hubungan antara kecerdasan logis-matematis dengan hasil belajar matematika pada siswa smp negeri 3 banda aceh tahun pelajaran 2016/2017 dan (2) untuk mengetahui hubungan antara multiple intelligence dengan hasil belajar matematika pada siswa smp negeri 3 banda aceh tahun

Baca Juga : PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS MULTIPLE INTELLIGENCES DENGAN PENDEKATAN PROBLEM SOLVING (Siska Adilla, 2017) ,

Baca Juga : PROSES BERPIKIR KREATIF SISWA SMP DALAM MENYELESAIKAN MASALAH MATEMATIKA DITINJAU DARI MULTIPLE INTELLIGENCES (Risma Riza, 2017) ,

pelajaran 2016/2017. penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis korelasional. populasi dalam penelitian ini adalah kelas viii smp negeri 3 banda aceh dan sampel penelitian adalah kelas viii.8 smp negeri 3 banda aceh yang terdiri dari 32 siswa. pengumpulan data dilakukan dengan teknik kuisioner menggunakan instrumen berupa angket dalam bentuk skala likert dan teknik tes menggunakan instrumen berupa tes hasil belajar matematika. analisis data dilakukan dengan menggunakan rumus uji korelasi pearson (product-moment correlation) dan uji korelasi ganda. hipotesis diuji dengan taraf signifikan ?=5%. hasil perhitungan korelasi pearson antara kecerdasan logis-matematis dan hasil belajar matematika siswa adalah r=0,787. hasil pengujian menunjukkan terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kecerdasan logis-matematis dengan hasil belajar matematika pada siswa smp negeri 3 banda aceh tahun pelajaran 2016/2017. hasil perhitungan korelasi ganda antara multiple intelligence dengan hasil belajar matematika siswa adalah r=0,825. oleh karena itu, dapat dinyatakan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara multiple intelligence dengan hasil belajar matematika pada siswa smp negeri 3 banda aceh tahun pelajaran

Tulisan yang relevan

KEMAMPUAN NUMERIK DAN HUBUNGANNYA DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 1 MANGGENG, ABDYA TAHUN 2016/2017 (REZAWATIMAR, 2017) ,

PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN MATEMATIKA BERBASIS KECERDASAN MAJEMUK (MULTIPLE INTELLIGENCES) (Elsa Rahmah, 2017) ,

BERPIKIR KREATIF MATEMATIS MELALUI PENGAJUAN DAN PEMECAHAN MASALAH DITINJAU DARI MULTIPLE INTELLIGENCES (IDAWANI, 2020) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi