Tasnim. MANAJEMEN PEMBELAJARAN BERBASIS KARAKTER DALAM PEMBENTUKAN AKHLAK SISWA PADA SMA NEGERI 5 LHOKSEUMAWE. Banda Aceh : Universitas Syiah Kuala, 2016

Abstrak

Manajemen pembelajaran berbasis karakter dalam pembentukan akhlak siswa pada sma negeri 5 lhokseumawe oleh : tasnim nim : 1109200050077 komisi pembimbing: 1. prof. dr. yusrizal, m. pd. 2. dr. khairuddin, m. pd. abstrak manajemen pembelajaran berbasis karakter dapat dilaksanakan di sekolah melalui penkondisian antara kemampuan dan karakteristik siswa untuk mencapai hasil dan proses pendidikan yang bermutu. tujuan penelitian ini untuk mengetahui tentang: perencanaan, pelaksanaan, dan penilaian program pembelajaran berbasis karakter dalam pembentukan akhlak siswa pada sma negeri 5 lhokseumawe. pendekatan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif. teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi. subjek dalam penelitian ini adalah kepala sekolah, guru bidang studi dan siswa di sma negeri 5 lhokseumawe. hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) sma negeri 5 lhokseumawe telah menyusun perencanaan program pembelajaran berbasis karakter

Baca Juga : MANAJEMEN PEMBELAJARAN PPKN BERBASIS KARAKTER DI SMAN 1 LHOKNGA ACEH BESAR (SAFWATI, 2018) ,

Baca Juga : PENGARUH PERHATIAN ORANG TUA TERHADAP PEMBENTUKAN AKHLAK SISWA DI SMP 1 MEUREUBO (SAID SULAIMAN, 2014) ,

berupa silabus dan rencana pelakasanaan pembelajaran (rpp). program-program tersebut merupakan upaya yang dilakukan oleh guru bidang studi dalam menanamkan nilai-nilai karakter pada siswa seperti mengucapkan salam diawal dan diakhir pembelajaran, berperilaku baik dan mengajarkan siswa untuk berperilaku baik, menciptakan lingkungan belajar yang kondusif, mengajak siswa untuk selalu cinta kepada allah swt, memberi pedalaman materi kepada siswa dengan mengetahui karakteristik siswa, serta mendidik, membimbing dan melatih siswa untuk mempunyai rasa tanggung jawab dan toleransi terhadap sesama. 2) pelaksanaan program pembelajaran berbasis karakter telah dilaksanakan oleh guru bidang studi dalam proses pembelajaran yang telah disusun dalam rpp dan juga kegiatan rutin sekolah serta kegiatan ekstrakurikuler, seperti pelaksanaan upacara bendera setiap hari senin, shalat dzuhur berjamaah di sekolah, membaca yasin setiap hari jum’at, shalat jum’at berjamaah di mesjid dekat sekolah bagi siswa laki-laki, dan mengadakan perlombaan-perlombaan di bidang agama guna menambah wawasan keagamaan di kalangan siswa. 3) penilaian program pembelajaran berbasis karakter telah dilaksanakan sesuai dengan kurikulum yang berlaku melalui pre test, tugas, post test, dan untuk penilaian terhadap perilaku siswa dilakukan melalui observasi, wawancara dan portofolio. kata kunci: manajemen, pembelajaran berkarakter dan pembentukan akhlak.

Tulisan yang relevan

UPAYA GURU BERPRESTASI (TELADAN) DALAM PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA (STUDI KASUS) DI SEKOLAH DASAR NEGERI UNGGUL LAMPEUNEURUT KECAMATAN DARUL IMARAH ACEH BESAR (VIRNA AFTALIA, 2018) ,

MANAJEMEN PEMBELAJARAN AKHLAK PADA MIN TIJUE KABUPATEN PIDIE (Nazarullah, 2014) ,

UPAYA PEMBENTUKAN KARAKTER SISWA MELALUI KEGIATAN KEPRAMUKAAN DI SMP NEGERI 9 BANDA ACEH (Irmayanti, 2016) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi