LISTIA WINDA SARI. TINJAUAN KRIMINOLOGIS TERHADAP PERBUATAN MEMALSUKAN SURAT KETERANGAN TEST OF ENGLISH AS FOREIGN LANGUAGE (TOEFL) ( SUATU PENELITIAN DI UNIVERSITAS SYIAH KUALA). Banda Aceh : Fakultas Hukum Universitas Syiah Kuala, 2015

Abstrak

Abstrak listia winda sari, 2015 tinjauan kriminologis terhadap perbuatan memalsukan surat keterangan test of english as foreign language (suatu penelitian di universitas syiah kuala ) fakultas hukum universitas syiah kuala (v, 50) pp, tabl, bibl, app. nurhafifah, s.h., m.hum. perbuatan pemalsuan adalah suatu kejahatan yang didalamnya mengandung ketidakbenaran atau palsu atas suatu hal (objek) yang sesuatunya itu nampak dari luar seolah-olah benar adanya padahal sesungguhnya bertentangan dengan yang sebenarnya. pemalsuan surat di atur didalam pasal 263 ayat (1) dan (2). meskipun pemalsuan surat merupakan kejahatan, namun pada kenyataannya di universitas syiah kuala ditemukan adanya pemalsuan berupa surat keteragan toefl di lembaga bahasa unsyiah tahun 2014 yang tidak diproses melalui jalur hukum sebagaimana yang diterapkan dalam pasal 263. penulisan skripsi ini bertujuan untuk menjelaskan modus operandi pemalsuan surat keterangan toefl, penerapan sanksi terhadap mahasiswa dan

Baca Juga : THE DIFFICULTIES FACED BY ENGLISH STUDENTS IN TOEFL READING COMPREHENSION (Miftahul Jannah, 2017) ,

Baca Juga : THE INFLUENCE OF SPEAKER' VOICE IN TOEFL LISTENING TEST (THE QUANTITATIVE RESEARCH ON STUDENTS AT UNDERGRADUATE STUDY PROGRAM OF EDUCATION FKIP UNSYIAH) (NIZA NOVIA, 2018) ,

oknum pemalsuan surat keterangan toefl, dan penyebab dan upaya mengantisipasi pemalsuan surat keterangan toefl yang dilakukan oleh pihak lab bahasa terhadap pemalsuan toefl yang dilakukan oleh mahasiswa dan oknum yang mengatasnamakan lab bahasa. data penulisan skripsi ini diperoleh melalui penelitian kepustakaan dan lapangan. data sekunder diperoleh dengan cara mempelajari kitab undang-undang hukum pidana, buku yang berkaitan dengan penelitian ini. penelitian lapangan diperoleh untuk mendapatkan data primer melalui wawancara dengan responden dan informan. hasil penelitian menunjukkan bahwa pemalsuan toefl tersebut dilakukan oleh mahasiswa karena ada ajakan dari teman-teman yang bernasib sama untuk melakukan pemalsuan toefl agar dapat mengikuti ujian akhir. pemalsuan toefl dengan cara scan surat toefl yang asli dan menggantikan dengan nama mahasiswa yang memalsukan. dan pihak akademik tidak melakukan pemeriksaan terhadap hasil toefl palsu yang diberikan oleh mahasiswa. pihak lab bahasa tidak menerapkan sanksi terhadap oknum yang mengatasnamakan lab bahasa dikarenakan oknum tersebut tidak dikenal, tetapi pihak fakultas memberikan sanksi melalui upaya represif untuk mahasiswa pengguna hasil toefl palsu, yaitu dibatalkan yudisium, membayar uang spp, mengikuti test toefl ulang, dan membuat surat pernyataan bahwa mahasiswa melakukan pemalsuan toefl. upaya pencegahan yang dilakukan oleh pihak lab bahasa adalah dengan upaya preventif, yaitu mahasiswa harus mendaftar melalui situs online, tidak secara manual (slip) lagi, kerja sama dengan fakultas untuk dapat memeriksa nama mahasiswa yang mengikuti test, tanggal test, serta nomor surat, dan pengambilan surat hasil toefl tidak diserahkan pada mahasiswa, setiap pengambilan hasil toefl di fakultas masing-masing. diharapkan kepada pihak lab bahasa dan fakultas untuk berhati-hati terhadap oknum yang memalsukan surat keterangan toefl dengan scan surat asli.diharapkan dengan adanya sanksi yang diterapkan bagi mahasiswa, maka bagi mahasiswa untuk tidak melakukan pemalsuan surat keterangan toefl. namun bagi pihak lab bahasa sendiri untuk lebih berhati-hati terhadap oknum luar yang dapat melakukan pemalsuan dengan mengatasnamakan lab bahasa. diharapkan pihak lab bahasa untuk terus melakukan upaya pencegahan terhadap kasus pemalsuan surat keterangan toefl agar tidak terulang lagi.

Tulisan yang relevan

THE IMPLEMENTATION OF TOEFL PREPARATION PROGRAM (Mita Cayarani Ridwan, 2017) ,

THE DIFFICULTIES FACED BY MEDICAL STUDENTS IN TAKING LISTENING SECTION OF THE TOEFL TEST (A DESCRIPTIVE QUALITATIVE RESEARCH AT UP3BI CLASS OF SYIAH KUALA UNIVERSITY LANGUAGE CENTER) (FAUZA AULIA RAHMI, 2020) ,

THE EFFECT OF JAPANESE LANGUAGE LEARNING ON THE LEARNERS’ FIRST LANGUAGE USE IN INDONESIA (SYAFIRA YUNIDAR, 2018) ,


Kembali ke halaman sebelumnya


Pencarian

Advance



Jenis Akses


Tahun Terbit

   

Program Studi